Semarang Tahanan Polsek Gunungpati Semarang, Ficky Scormanianto (34), tewas bakar diri di sel. Tubuhnya luka parah. Meski sempat dibawa ke rumah sakit, nyawa tersangka pencurian motor ini tidak tertolong.
Menurut Slamet Santoso selaku ketua RT 05 RW 04, Kelurahan Bongsari, Semarang Barat, tempat Ficky tinggal, hari Senin (8/10/2012) lalu ibu Ficky, Siti Suratmi menjenguk korban di Polsek Gunungpati dan membawakan rokok beserta korek. Ada kemungkinan korek itulah yang digunakan Ficky untuk bunuh diri.
"Senin lalu saya dan ibunya menjenguk Ficky, dibawakan rokok dan korek," kata Slamet di rumah duka Ficky, Jl Condro Kusumo RT 05 RW 04, Kelurahan Bongsari, Semarang Barat, Kamis (11/11/2012).
"Saat dijenguk, Ficky masih sehat," imbuhnya.
Mendengar kabar aksi bakar diri korban yang dilakukan Rabu (10/11) pukul 02.00 WIB tersebut, keluarga korban langsung menuju ke rumah sakit untuk melihat kondisinya.
"Luka bakar dari kepala ke seluruh badannya, tinggal kaki bagian bawahnya yang tidak apa-apa," kata ibu Ficky, Siti Suratmi.
Ayah dua anak tersebut nekat bunuh diri diduga karena malu setelah bertemu teman-temannya. Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolrestabes Semarang, Elan Subilan.
"Dugaan sementara penyebab bunuh diri karena malu saat dikeler petugas dan bertemu teman-temannya," katanya saat dihubungi melalui telepon.
Sebelum tewas, Ficky sempat dilarikan ke RS Ungaran dan dirujuk ke RS Kariadi Semarang dan terakhir ke RS Sultan Agung. Namun karena luka bakar yang diderita korban lebih dari 70 persen, nyawa Ficky pun tidak tertolong.
Terkait peristiwa tersebut, Elan menambahkan, pihaknya akan memeriksa Kapolsek Gunungpati Kompol Purwanto dan petugas piket yang berjaga saat kejadian. "Pihak yang akan diperiksa saat ini adalah petugas piket dan Kapolsek," tandas Elan.
Menurut catatan polisi, Ficky adalah tahanan kasus penggelapan motor di berbagai tempat dengan modus meminjam. Hasil curiannya itu dijual ke penadah di Solo dan Yogyakarta. Saat ini jenazah Ficky sudah dimakamkan di tempat pemakaman umum Gedung Batu setelah sebelumnya disemayamkan di rumah duka.
Sumber : http://news.detik.com
Kamis, 11 Oktober 2012
Bakar Diri di Sel, Tahanan di Semarang Tewas karena Luka Bakar Parah
11.17
'KAWENGEN DIARY'
0 komentar:
Posting Komentar