Jumat, 10 Desember 2010

Rp 18 miliar untuk kesehatan gratis

UNGARAN - Tiga sektor pembangunan akan menjadi prioritas Pemkab Semarang selama lima tahun ke depan, yakni kesehatan, pendidikan dan infrastruktur. Pemkab telah menyiapkan anggaran sekitar Rp 18 miliar untuk membiayai pelayanan kesehatan gratis bagi pasien miskin pada 2011.Bupati Semarang dr Mundjirin mengatakan, terobosan untuk sektor kesehatan lima tahun ke depan adalah memberikan pelayanan kesehatan gratis untuk pasien miskin di RSUD Ungaran dan Ambarawa, termasuk revitalisasi posyandu. ’’Kesehatan punya peran penting bagi kehidupan masyarakat. Sehingga menjadi prioritas pelayanan, karena jika masyarakat sakit akan berpengaruh pada angka kemiskinan dan pengangguran,’’ katanya, kemarin.Bupati menjelaskan, pemkab telah menyiapkan anggaran sekitar Rp 18 miliar untuk pelayanan kesehatan gratis...


Selasa, 19 Oktober 2010

Daerah Tinggi Ungaran Direndam Banjir

UNGARAN, KOMPAS.com - Wilayah Ungaran termasuk daerah dataran tinggi. Cukup mengherankan, apabila wilayah ini dilanda banjir. Perumahan Cemara Permai Kelurahan Susukan, Ungaran Timur, Semarang kembali dilanda banjir, akibat hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur dari pukul 14.30 WIB hingga pukul 15.30 WIB, Senin (18/10/2010). Berdasarkan pantauan ketinggian air di komplek perumahan tersebut mencapai setengah meter. Genangan air juga terjadi di Jalan Kutilang Raya arah menuju Perumahan Cemara Permai. Akibat banjir tersebut, areal sawah di Kelurahan Susukan yang lokasinya tak jauh dari...


Senin, 11 Oktober 2010

Kompleks Johar terbakar

SEMARANG - Pasar Kanjengan lantai 1, di kompleks Pasar Johar Semarang terbakar, Minggu (10/10) malam sekitar pukul 23.00 WIB. Kobaran api baru bisa dipadamkan petugas pemadam kebakaran Senin (11/10) pagi tadi sekitar pukul 04.00. Api yang meluluhlantakkan seluruh kios ini dengan cepat menjalar ke pertokoan yang bersebelahan dengan gedung Kanjengan. Tiga ruko yang berada di Jalan Pedamaran masingmasing, toko plastik Roda Mas, Tunggal Jaya, distributor rokok serta satu toko yang berada di sebelah Roda Mas, ludes terbakar dan tidak ada satu pun barang yang bisa diselamatkan.Kebakaran ini membuat ratusan pedagang lari pontang-panting, karena pada...


2011, pelayanan RS kelas III gratis

UNGARAN - Gubernur Jawa Tengah Bibit Waluyo, Selasa pagi tadi (28/9), melantik pasangan Bupati dan Wakil Bupati Semarang periode 2010-2015, dr Mundjirin ES SpOG - Ir Warnadi MM. Acara pelantikan yang dilakukan dalam rapat paripurna istimewa DPRD ini berlangsung di Gedung Bhakti Praja kompleks DPRD ini dihadiri sejumlah kepala daerah di wilayah Kedungsapur, di antaranya Walikota Salatiga John M Manoppo. Selain dihadiri jajaran Muspida Kabupaten Semarang, pelantikan ini juga dihadiri seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemkab Semarang. Tampak hadir pula dalam acara ini komunitas jeep yang tergabung dalam Singotoro Jeep Clup (SJC).Pengurus DPP parpol pengusung juga hadir dalam acara ini. Bupati Semarang dr Mundjirin ES SpOG menyatakan, program yang paling mendesak untuk...


Minggu, 19 September 2010

KUDA LUMPING DI GEDONG SONGO

...


KUDA LUMPING

...


Sabtu, 04 September 2010

Pemudik Mulai Masuki Poncol

Semarang, Kawengen.Blog. Para pemudik dari Jakarta mulai memasuki Stasiun Poncol, Sabtu (4/9). Sekitar 1.200 orang penumpang KA Tawang Jaya jurusan Jakarta-Semarang dengan sepuluh rangkaian gerbong datang sekitar pukul 07.00. Kereta tersebut terlambat sekitar dua jam dari jadwal kedatangan semestinya yakni pukul 05.16.Selain Tawang Jaya, sebelumnya 490 penumpang KA Kertajaya ekstra Lebaran jurusan Jakarta-Surabaya dengan rangkaian delapan gerbong juga memadati Stasiun Poncol. Kereta khusus Lebaran ini baru mulai dijalankan PT Kereta Api sejak Jumat (3/9).Menurut Wakil Kepala Stasiun Poncol, Sugeng Wahyu Priyono,...


Pemudik Sepeda Motor Sudah Mulai Masuk Semarang

Semarang, Kawengen.Blog. Jalur Ungaran-Semarang, Jumat (3/9) malam padat merayap, kepadatan paling terlihat di jalur arah Solo menuju Semarang.Kendaraan didominasi bus antar kota dan truk-truk besar, oleh itu pemudik diharapkan untuk lebih waspada saat memasuki jalur ini apalagi jalur ini banyak kendaraan umum yang berhenti secara mendadak saat menaik turunkan penumpang.Saat tim ekspedisi melewati jalan ini terlihat banyak pemudik berkendara dengan menggunakan sepeda motor memasuki wilayah Semarang.Saat Tim Ekspedisi Arus Mudik Suara Merdeka CyberNews melalui Jalan Perintis Kemerdekaan arus kendaraan lancar, tidak seperti biasanya yang sering terjadi penumpakan kendaraan khususnya di depan Terminal Banyumanik.Malam ini Pom pam gabungan di Taman Unyil sudah mulai aktif, nampak beberapa...


Polres dirikan 11 pospam

UNGARAN - Polres Semarang mendirikan 11 pos pengaman (pospam) lebaran di sejumlah titik di wilayah kabupaten Semarang yang dinilai rawan kemacetan dan rawan terjadi kecelakaan lalu lintas. Pendirian pospam ini dimaksudkan untuk membantu kelancaran dan pengamanan selama arus mudik dan arus balik lebaran. Kapolres Semarang AKBP Haryanta mengatakan, pospam tersebut akan didirikan di ruas jalan yang rawan macet dan kecelakaan. Keberadaan pospam ini juga dimanfaatkan pemudik untuk tempat istirahat.’’Kita akan terjunkan personel di pospam untuk mengamankan arus mudik lebaran terhadap kemungkinan adanya gangguan keamanan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas. Termasuk munculnya tindak kriminalitas,’’ katanya usai memimpin gelar pasukan operasi Ketupat Candi 2010 di Polres Semarang, kemarin.Pospam...


Rabu, 01 September 2010

Warga Kalirejo blokir jalan tol

UNGARAN - Warga terkena proyek (WTP) pembangunan jalan tol Semarang- Solo di Kelurahan Kalirejo, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Minggu (29/8), nekat menutup proyek jalan tol yang melintas di atas lahan milik mereka. Aksi penutupan jalan dilakukan karena tuntutan warga terkait ganti rugi tol belum terpenuhi, sementara rumah dan lahan miliknya sudah digusur.Pemblokiran proyek tol itu dilakukan dengan cara memasang palang bambu dan membuat rumah tenda dari bambu. Akibatnya, kendaraan proyek tidak bisa lewat. Padahal jalan itu setiap hari dilalui kendaraan proyek untuk percepatan pembangunan tol.Salah satu WTP, Muhammad mengatakan, pemblokiran jalan itu akan dilakukan sampai ada kesepatan dan tuntutan warga dipenuhi. Ia minta nilai ganti rugi lahan miliknya dinaikkan dari...


Senin, 16 Agustus 2010

Siswa SD tewas tertembak

UNGARAN - Kawengen Blog - Arya Widyatama (11), siswa kelas V SDN 1-3 Susukan, Ungaran Timur, tewas tertembak senapan angin berukuran 4,5 mm, saat ikut berburu bersama tetangganya di Hutan Wisata Penggaron Ungaran. Warga Dusun Siroto RT 4 RW 2, Kelurahan Susukan, Kecamatan Ungaran, itu tertembak bagian dada hingga mengenai jantungnya.Keterangan yang dihimpun menyebutkan, pada Kamis (12/8) sekitar pukul 15.30 korban bersama adiknya Alan Tirtawijaya (10) ikut berburu dua orang tetangganya, yakni Kuat (24) dan Ahmad Arkhaudin (19). Mereka berempat menuju wana wisata hutan Penggaron yang lokasinya tak jauh dari rumah korban. Sampai di hutan tersebut Udin (panggilan Ahmad Arkhaudin) melihat tupai dan langsung menembaknya.Menurut Udin, saat terkena tembakannya tupai itu belum mati. Ia dan Kuat lantas...


Senin, 19 Juli 2010

OUTBOUND TRAINING PEMBINAAN MENTAL PEMUDA KAWENGEN

...


Gendurit, dari Pohon Mundu dan Arit

DIBANDING Kawengen dan Watupawon, ikhwal nama Dukuh Gendurit Desa Kawengen Kecamatan Ungaran tidak terlampau terang. Namun menurut sesepuh Kabid Hardjo Mulyo (67), nama itu berkait dengan keberadaan tokoh misterius yang makamnya terdapat di dukuh tersebut.Tersebutlah pada zaman dahulu kala seorang lelaki pengelana. Akibat sakit yang diderita, di tengah perjalanan dia meninggal dunia. Jasadnya ditemukan oleh seorang warga yang tengah bekerja di ladang. Di dekatnya ditemukan bende dan sejumlah senjata tajam, di antaranya arit. Didorong perasaan iba, warga itu memakamkan jenazah pengelana sebagaimana mestinya. Tak lupa dia juga melakukan selamatan, yakni dengan menyajikan panggang ayam serta urap daun gondang. Bersama jenazah, turut dimakamkan bendo dan arit yang dibawanya. Namun hal itu...


Polisi Gerebek Pencurian Isi Gas Elpiji 3 Kg

Selasa, 20 Juli 2010 UNGARAN (Kawengen Blog): Praktik pencurian isi gas elpiji 3 kg oleh sebuah agen penyalur di Ungaran (Kabupaten Semarang) berhasil dibongkar jajaran kepolisian, Senin (19/7). Selain menyegel agen yang tinggal di Dusun Ngablak, Desa Candirejo, Kecamatan Ungaran Barat, aparat juga mengamankan dan menetapkan lima tersangka. Saat digerebek, beberapa pelaku tertangkap basah tengah melakukan penyuntikan elpiji dari tabung gas isi 3 kg ke tabung elpiji 12 kg. Kelima tersangka adalah Robert Yogi (warga Jalan Abdurahman Saleh No 238, Semarang Barat, Kota Semarang, selaku pemilik agen elpiji) dan empat orang karyawannya, Slamet Supriyanto (warga Candirejo RT 01/RW 3, Ungaran Barat), Agung Susilo (warga Ngablak RT 02/RW 05, Candirejo, Ungaran Barat), Ariyanto (warga Jatisari RT...


Sabtu, 10 Juli 2010

Kajati Kecam Hakim PN Ungaran

Semarang, Kawengen Blog. Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jateng Salman Maryadi mengecam majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Ungaran. Hal itu terkait penolakan hakim atas pengajuan saksi pelapor yang diajukan jaksa penuntut umum (JPU) Kejati Jateng dalam persidangan perkara pernikahan di bawah umur Pujiono Cahyo WIdianto alias Syeh Puji. Kajati dalam siaran persnya, Kamis (1/7), di Kantor Kejaksaan Tinggi, Jl Pahlawan Semarang, mengungkapkan, penggunaan pasal 160 ayat 1b Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) majelis hakim perkara Syeh Puji yang diketuai Hari Mulyanto SH, untuk menghadirkan saksi korban Lutviana Ulfa sebagai saksi yang harus dihadirkan kali pertama, tidaklah tepat. Menurutnya, ketentuan sebagaimana Pasal 160 ayat 1b KUHAP merupakan ketentuan bagi yang korbannya perseorangan....


Gadis Ungaran Mengaku Diculik

KEDIRI-Haryanti (19) asal Desa Topo Gunung, Kecamatan Ungaran, Kab Semarang,  yang menjadi korban penculikan berhasil meloloskan diri  saat berada di kawasan Mengkreng, Purwoasri, Kabupaten Kediri, Senin (5/7). Menurut informasi yang diperoleh Selasa (6/7), Haryanti lolos dari sekapan penculik  setelah pamit buang air kecil ke sebuah SPBU.    Begitu dizinkan buang air kecil, korban langsung dengan sembunyi-sembunyi keluar dari SPBU kemudian minta pertolongan petugas pos Unit Laka Lalu Lintas (Lantas) Mengkreng. Begitu terlindungi oleh petugas Polantas, Haryanti langsung menceritakan kejadiannya. Di hadapan petugas, dia mengaku baru saja lari dari mobil Toyota Kijang karena disekap oleh lima orang yang tidak dikenali identitasnya. Menurut Brigadir Kusuma, dari...


Karyawan UD Mulya Ungaran Ditemukan Tewas

Ungaran, Kawengen Blog. Seorang karyawan UD Mulya Ungaran ditemukan tewas di sekitar kawasan Sruwen, Ungaran, Selasa (6/7) pagi . Korban diketahui bernama Nurohman (24), warga Duren Sawit, RT 22 RW 07, Desa Sruwen, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang. Menurut keterangan Kepala Desa Sruwen, Suroto, oleh warga setempat korban ditemukan sudah tak bernyawa dengan luka tusuk di beberapa bagian tubuhnya. Sebelum meninggal, beberapa warga sempat melihat pria lajang itu tengah mengendarai sepeda motor jenis bebek buatan Cina. "Bersamaan ditemukannya jasad korban, warga juga menemukan sepeda motor yang biasa dikendarainya itu di salah satu warung mie yang tak jauh dari lokasi. Kami kemudian melaporkan dugaan pembunuhan ini ke Mapolres Semarang," kata Suroto kepada Suara Merdeka CyberNews. Tak lama...


Kamis, 08 Juli 2010

CANDI-CANDI DI INDONESIA

1. candi borobudur Borobudur merupakan candi terbesar di Indonesia. Candi Borobudur yang terletak di Magelang, Jawa Tengah, selain menjadi obyek wisata yang ramai dikunjungi, juga menjadi pusat ibadat bagi penganut Buddha di Indonesia khususnya pada setiap perayaan Waisak. Hal ini sesuai dengan arti namanya yaitu “biara di perbukitan”. Saat ini Borobudur ditetapkan sebagai salah satu Warisan Dunia UNESCO. 2. candi prambanan Candi Rara Jonggrang atau Lara Jonggrang yang terletak di Prambanan adalah kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia. Candi ini terletak di pulau Jawa, kurang lebih 20 km timur Yogyakarta, 40 km ...


Selasa, 06 Juli 2010

NAFFA CELL

Zaman semakin maju saja, Teknologi pun sudah tidak bisa dipungkiri banyak orang dan salah satunya adalah alat Komunikasi yaitu Telephone Seluler atau yang sering di sebut Handphone. Tidak dari kalangan dewasa, anak-anak, miskin, ataupun kaya semua bisa menggunakan fasilitas Komunikasi yang begitu SIMPLE dan PRAKTIS ini. Banyak fasilitas yang di tawarkan dari GADGET yang begitu canggih ini, mulai dari  TELEPHONE,SMS,MMS,MUSIK PLAYER dan masih banyak lagi yang lain.Terlepas dari itu mungkin anda juga sudah tau bahwa pengguna'an Handphone tak lepas dari yang namanya PULSA. Sekarang banyak sekali tempat atau counter-conuter yang menawarkan berbagai produk pulsa dan salah satunya adalah NAFA CELL. KLIK DISINI  NAFA CELL adalah salah satu Counter pulsa yang ada di dusun Kawengen. Produk...


Kamis, 24 Juni 2010

TOL SEMARANG - SOLO TERANCAM MOLOR

SEMARANG, - Pembangunan Jalan Tol Semarang-Solo rute Kota Semarang hingga Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, terancam tidak selesai sesuai target, karena adanya permintaan perpanjangan waktu pengerjaan oleh kontraktor. Pimpinan proyek Jalan Tol Semarang-Solo Ari Nugroho, di Semarang, Senin, mengatakan, pihak kontraktor meminta perpanjangan waktu pengerjaan sekitar lima bulan, terhitung sejak Juni 2010. Akibat pemintaan perpanjangan waktu pengerjaan ini, kata dia, jalan tol sepanjang 14 kilometer yang ditargetkan selesai pada Juli 2010 diperkirakan baru akan selesai pada akhir 2010.Ia menjelaskan, dari tiga...


Warga Kawengen Mulai Membeli Air

UNGARAN - Memasuki musim kemarau tahun ini, warga Desa Kawengen, Kecamatan Ungaran Timur, mulai kekurangan air bersih. Untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, mereka berusaha mencari sumber air alternatif. Warga yang mampu, membeli air dari luar wilayah. Sedangkan yang tidak, terpaksa harus mendatangi sendang-sendang yang terdapat di sekitar desa. Suyatno, seorang warga menuturkan, pembelian air dilakukan dari sebuah perusahaan swasta di Ungaran. Satu tangki berkapasitas 5.000 liter harganya Rp 150.000. Rata-rata air sebanyak itu hanya cukup untuk dikonsumsi satu keluarga selama 10 hari. Dengan demikian, setiap keluarga harus mengeluarkan Rp 450.000/bulan untuk membeli air bersih. ”Rumah saya relatif jauh dari sendang. Selain itu, saya tidak punya cukup waktu untuk mengambil air...


Jumat, 18 Juni 2010

Nyunting Ungaran Wetan

== Desa-Desa == *[[Beji, Ungaran Wétan, Semarang |Beji]]*[[Leyangan, Ungaran Wétan, Semarang |Leyangan]]*[[Kalongan, Ungaran Wétan, Semarang |Kalongan]]*[[Kawengen, Ungaran Wétan, Semarang |Kawengen]]*[[Kalikayen, Ungaran Wétan, Semarang |Kalikayen]]*[[Mluweh, Ungaran Wétan, Semarang |Mluweh]]*[[Susukan, Ungaran Wétan, Semarang |Susukan]]*[[Kalirejo, Ungaran Wétan, Semarang |Kalirejo]]*[[Sidomulyo, Ungaran Wétan, Semarang |Sidomulyo]]*[[Gedanganak, Ungaran Wétan, Semarang |Gedanganak]] {{Ungaran Wetan, Semarang}}{{Kabupaten Semarang}}{{Jawa Tengah}}{{kecamatan-stub}} [[Kategori:Kabupatèn Semarang]][[Kategori:Kecamatan ing Kabupatèn Semarang]][[Kategori:Kecamatan ing Jawa Tengah]][[Kategori:Ungaran Wétan, Semaran...


Sabtu, 27 Februari 2010

MOUNT CARMEL MEMORIAL PARK - Taman Pemakaman Modern

Mount Carmel Memorial Park merupakan Taman Pemakaman Modern yang dikelola dengan sistem modern dengan segala macam fasilitas dan kelebihannya, yang diperuntukkan bagi para peziarah maupun pengunjung. ".....Mount Carmel Memorial Park menempati lokasi strategis di perbukitan yang sesuai dengan unsur-unsur feng shui yang sangat istimewa, dialiri sungai alami dan bersandar pada gunung Ungaran yang menghadap ke laut. Feng shuinya akan dapat membawa keberuntungan,kemakmuran, kekayaan, ketenaran dan kesehatan untuk generasi selanjutnya..... " ( Gladys Mak Lingling, Grand Master Design Mount Carmel Memorial Park ; Professional Chinese Astrologer Fengshui Master Hongkong - www.Maklingling.com ). Mount Carmel Memorial Park, dengan perencanaan lansekap yang khusus diciptakan untuk memberikan kenyamanan...


Warga menggembalakan ternak untuk mencari rumput dan sisa jerami di sekitar lahan sawah yang mengering di Desa Kawengen, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Senin (24/8). Warga membawa ternak mereka ke sejumlah tempat yang masih terdapat banyak rumput tersebut untuk mengatasi sulitnya mencari pakan selama kemar...


Pages 201234 »